Monitoring dan Evaluasi

Monitoring dan Evaluasi

By : Prijambodo

ISBN : 978-979-493-683-2
Publisher : IPB Press
Published : 15 - 08 - 2014
Page : 118

Sinopsis

Monitoring dan evaluasi, sering disingkat monev, merupakan pekerjaan standar dalam manajemen program dan proyek. Namun, secara konsepsi monitoring tidak sama dengan evalusi, walaupun keduanya memiliki kemiripan. Monitoring dan evaluasi yang benar dapat menuntun program atau proyek yang berkualitas.
Monitoring merupakan kegiatan mengamati pelaksanaan program dan proyek, dalam waktu yang sedang berjalan, serta mencoba memperbaiki kesalahan dengan benar (Kunaryo 2002). Sementara itu, evaluasi merupakan kegiatan mengukur dan membandingkan pencapaian output atau kinerja harapan dengan kinaerja riil (nyata). Evaluasi memperlihatkan efektivitas program atau proyek. Karena itu, pemahaman konsep dan praktik monitoring dan evaluasi yang benar, menjamin diperolehnya hasil monitoring dan evaluasi yang benar dan reliable.
Buku ini menyajikan materi atau konsep dasar monitoring dan evaluasi secara komprehensif dan praktis. Semua ini dimaksudkan untuk para pihak yang berkepentingan langsung maupun tidak langsung dalam tugas monitoring dan evaluasi, baik pemerintahan, perusahaan, pelaku bisnis, praktisi, harus memiliki penguatan monitoring dan evaluasi. Penguatan aspek substansi dan praktis secara memadai dapat membuat proses dan hasil pelaksanaan monitoring dan evaluasi lebih berkualitas.
 

  • Download Sekarang

Wisma Iskandarsyah Blok A 4 -5
Jalan Iskandarsyah Raya Kav. 12 - 14 Kebayoran Baru
Jakarta Selatan 12160
Telp. (021) 7235124



Keep in touch with us..